Sabtu, 08 Mei 2010

All New Odyssey, Mobil Keluarga yang Syarat Fitur Canggih



PT Honda Prospect Motor (HPM) telah rsmi meluncurkan All New Odyssey. Dengan harga Rp536 juta on the road Jakarta, generasi terbaru Odyssey ini diklaim punya segudang fitur baru. Apa saja?

Dari sisi desain eksterior, Odyssey generasi keempat ini tampil dengan cukup banyak perubahan dibanding pendahulunya. Paling menonjol adalah bentuk grill dan bumper depan dengan garis-garis tegas berkarakter. Apalagi adanya material krom tepat dibawah grill makin menonjulkan kesan mewah dari Odyssey.

Beranjak kebagian belakang, desain V straight sangat terlihat pada model lampunya. Sungguh berbeda bila dibandingkan Odyssey generasi ketiga yang cukup laris di Tanah Air. Bagian ini juga terlihat sepadan dengan headlamp yang sudah menggunakan model lampu HID.

Masuk ke kabin All New Odyssey akan melihat sebuah tampilan interior yang mewah dan syarat fitur berteknologi mutakhir. Mau bukti, tengok saja bagian dashboard yang dibuat seperti bertingkat.

Dari sisi ini tersaji berbagai informasi seputar mobil yang terpampang dalam layar sentuh yang dibekali teknologi touchscreen dan bisa berubah jadi monitor parking sensor. Dnegan aksen wood panel termasuk dibagian door trim, rasanya tak lengkap jika sunroof tidak disematkan pada MPV mewah itu. Karenanya atap berbahan kaca itu pun juga bisa ditemukan dalam All New Odyssey.

Kodratnya sebagai mobil keluarga membuat para insinyur Honda memikirkan kenyamanan ekstra disetiap baris jok penumpangnya. Desain V shape pun dipilih agar seluruh penumpang termasuk yang berada di jok baris ketika bisa melihat tampilan depan dengan leluasa.

Konsep AC trizone juga disematkan Honda agar suhu tiap masing-masing baris jok bisa diatur terpisah sesuai keinginan penumpangnya. Bila tak berkendara dengan seluruh anggota keluarga, jok baris ketiga dapat ditekuk secara elektrik lewat konsep yang Honda namakan powered magical 3rd row seat. Tinggal tekan tombol yang terletak di sisi belakang kiri, maka jok baris ketika bisa ditekuk rata dengan lantai kabin guna menampung lebih banyak barang bawaan.

Ketika kenyamanan penumpang sudah menyeluruh, maka tinggal tenaga yang harus dipikirkan agar sensasi mengendarai mobil yang diklaim lebih lebar 4 cm lebih panjang 0,5 cm dan lebih tinggi 3 cm dari generasi pendahulunya itu makin maksimal.

Honda mempercayakan dapur pacu berkapasitas 2.4 liter DOHC i-VTEC berdaya 180 PS atau lebih tinggi 20 PS dari generasi sebelumnya. Sementara torsi yang bisa diraih mencapai 22,2 kgm di 4.500 rpm.

Yang unik, Honda membekali All New Odyssey dengan teknologi motion adaptive EPS + VSA. Dengan teknologi baru ini maka sistem akan mencegah kendaraan mengalami gejala oversteer dengan memberikan penegreman pada roda bagian luar dan memberikan tenaga bantuan agar kemudi bisa berputar kearah yang berlawanan.

Sementara itu bila mobil mengalami gejala understeer maka sistem akan membantu penegreman pada roda bagian dalam dan memberi bantuan lingkar kemudi agar diarahkan kepada arah yang berlawanan sehingga mencegah terjadi selip pada roda depan.

Itu sebabnya All New Odyssey yang di Jepang telah resmi diluncurkan sejak 2008 lalu mendapat peringkat bintang enam dalam uji tabrakan yang dilakuakn di Negeri Matahari Terbit tersebut.

okezone.com